The Way Of Life: October 2018
Google

Sunday, October 28, 2018

Cara Membersihkan Tangki Toilet / Kloset Duduk

Kali ini, saya akan membagikan tips cara membersihkan tangki toilet duduk, sebenarnya cara ini saya "temukan" tidak sengaja. Karena saya orangnya tidak telaten bersih bersih, maka dengan cara "malas" saya mencampur air dan cairan pembersih ke tangki toilet, dengan harapan cairan tersebut berkerja dengan sendirinya, sama seperti merendam cucian. Bagaimana membuat sesuatu yang buruk ( malas ) menjadi sesuatu yang baik ( cara baru ). Sebelumnya saya secara manual menyikat lumut atau apa itu jenisnya yang berwarna hitam yang menempel pada dinding tangki, hanya karena areanya sempit meskipun saya sudah memakai sikat gigi bekas, sehingga kurang maksimal. Jika anda seorang yang telaten pasti bisa, hanya saya kurang telaten sehingga harus mencari cara yang lebih praktis. Untuk teknik saya ini sebenarnya cukup simpel yaitu :


Dinding Tangki Toilet menghitam 
Setelah di kosongkan airnya
Tuang cairan pembersih secukupnya ke tangki, kemudian campur dengan air sampai lebih dari batas air yang biasanya agar lebih bersih seperti gambar di bawah.


Setelah beberapa jam dinding tangki menjadi bersih
Air pun terlihat jernih jika dinding tangki bersih


  1. Kosongkan tangki toilet, dengan menutup kran serta menekan flush
  2. Tuang cairan pembersih ( kebetulan saya memakai merk TopRon ), bisa juga merk lain secukupnya. Untuk merk lain saya belum ada rekomendasi, mungkin anda bisa mencoba-nya sendiri, karena beberapa merk efek-nya tidak sama dengan merk TopRon. Saya bukan promosi, akan tetapi sejauh ini TopRon yang bisa mempunyai efek seperti ini. Mungkin bisa anda tinggalkan komentar jika merk lain mempunyai efek  yang sama.
  3. Kemudian aduk cairan dan air dengan menyemprot air ke tangki, kemudian isi air sampai penuh dengan membuka kran tangki. Boleh juga diisi air sampai di atas batas full tank agar lebih bersih, caranya diisi air manual dari atas bukan dari kran.
  4. Diamkan selama 1 jam ( pada prakteknya sekitar 15 menit saja cairan sudah bereaksi membersihkan kerak), untuk kebiasaan saya, biasanya saya lakukan ini sebelum saya tidur, kemudian paginya tangki toilet sudah bersih.
  5. Untuk sisa - sisa kotoran pasti ada pengendapan di dasar tangki itu bisa anda bersihkan secara manual, sudah untung anda tidak menyikat seluruh dinding tangki.

Berikut video cara membersihkan tangki toilet dudu





Labels: ,

Wednesday, October 17, 2018

Cara Agar Baterai Laptop Awet

Lenovo Energy Management

Kali ini saya akan berbagi tips cara membuat baterai laptop anda panjang umur. Mungkin di internet ada banyak sekali tips cara membuat baterai laptop anda panjang umur. Perlu anda ketahui, sehebat apapun usaha anda dalam rangka membuat baterai laptop anda panjang umur, baterai sendiri ada umurnya, jadi ada batas maksimalnya sampai akhirnya soak atau rusak. Jadi tidak perlu berusaha terlalu susah payah. Tips yang akan saya bagikan yaitu memakai software atau aplikasi bawaan dari laptop anda masing masing. Yang saat ini setahu saja semua laptop sudah dibekali software energy management. Laptop Lenovo saya yang saya beli tahun 2012, yaitu seri G460 sudah dibekali Lenovo Energy Management. Dengan software ini saya bisa membuat 2 setting cara charge baterainya, yaitu full charge 100% atau hanya 80% full. Jika menggunakan opsi 80% full maka opsi ini akan membuat baterai lebih awet. Tulisan awal saya mengenai Lenovo G460 tahun 2012 bisa anda baca disini

Masih tahan 35 menitan

Disini saya bukan bermaksud promosi merk Lenovo atau merk produk tertentu, tetapi karena saya memang membeli laptop tersebut dengan berbagai pertimbangan. Saat tulisan ini ditulis yaitu tahun 2018, baterai laptop saya masih bisa bertahan sekitar 35 menit, ketika power dicabut sampai muncul notifikasi low power pada laptop saya. Untuk laptop yang berumur 6 tahun, saya rasa hal tersebut sudah sangat lumayan. Laptop teman saya yang satu angkatan baterainya sudah jebol, padahal pemakaianya super hati hati, kadang malah ketika laptop dipasang power, baterainya dicopot. Logikanya agar baterai tidak sering di-charge, sehingga awet tetapi nyatanya jebol juga. Saya lebih memilih cara ini, dan sudah terbukti bahwa cara ini bisa membuat baterai lebih panjang umur. Saya tidak menyuruh anda membeli laptop Lenovo, monggo bisa pilih yang lain. Dan selalu gunakan aplikasi/software Power Management bawaan untuk membuat baterai laptop anda lebih panjang umur. Tidak perlu menggunakan berpuluh puluh tips yang "aneh" dan ribet, cukup gunakan software power management.

Semoga bermanfaat.

Labels: , , , ,

Friday, October 12, 2018

Cara Mengetahui Password Pada Aplikasi VB

Sneakers : Film buatan tahun 1992 tentang sekelompok hacker, salah satu film favorit.

Kali ini saya akan berbagi ilmu, tentang cara mengetahui atau membongkar password aplikasi yang menempel pada file executable (.exe) yang dibuat menggunakan Visual Basic 6. Kasus yang akan saya terangkan di sini adalah kasus nyata. Yaitu membongkar aplikasi POS ( Point Of Sales ) yang cukup terkenal. Oleh karena itu ada beberapa data yang saya samarkan karena masalah etika, saya hanya ingin berbagi ini untuk menambah pengetahuan, bukan untuk mengumbar kelemahan aplikasi buatan orang lain. Nanti saya akan berbagi trik juga agar teknik yang saya terangkan ini tidak bisa /sulit digunakan untuk membongkar password pada file exe, tentu saja teknik ringan saja, bukan teknik tingkat tinggi.

Sebenarnya saya tidak ada rencana atau proyek khusus untuk membongkar password, hanya perusahaan tempat saya bekerja mempunyai beberapa restoran yang memakai aplikasi POS dari pengembang software lokal. Pengembang aplikasi POS ini jika saya lihat portofolio-nya sudah lumayan banyak digunakan di Indonesia. Karena personil IT yang sebelumnya bertugas di divisi restoran resign, sehingga saya ditugaskan untuk membackup troubleshooting aplikasi POS tersebut. Aplikasi ini lumayan bagus, fiturnya juga lumayan lengkap, ada menu Front Office yang GUI-nya sudah mendukung pemakaian dengan touch screen, kemudian ada menu Kitchen, Back Office, dan masih banyak lagi. Aplikasi ini menggunakan database server MySQL. Kemudian saya menanyakan atasan saya, apakah kita diberi password database-nya? Dia mengatakan kita tidak diberi password database. Tiba - tiba indra laba laba saya bergetar hebat, naluri hacker muncul alias rasa ingin ngintip password muncul. Dari sinilah timbul keinginan saya untuk menjebol username dan password database aplikasi ini. Berikut akan saya terangkan langkah langkah saya dalam membobol/menjebol/menembus atau apapun istilahnya. Beberapa langkah saya buat samar, karena saya sebagai programer juga tidak ingin aplikasi saya dijebol kemudian diperbanyak tanpa sepengetahuan saya. Programmer juga butuh makan :).

Hal pertama yang saya lakukan adalah mengendus/sniff user database yang dikirimkan oleh aplikasi ke server, pertama saya gunakan aplikasi WireShark. Hanya karena tampilanya terlalu rumit akhirnya saya gunakan aplikasi Cain and Abel yang lebih "user friendly". Dari aplikasi ini saya mendapatkan username database MySQL yang digunakan aplikasi POS ini. Awalnya saya berharap mendapatkan username dan password, akan tetapi password-nya menggunakan hashing atau memang tidak terlacak oleh aplikasi Cain and Abel seperti terlihat pada gambar di bawah.

Cain and Abel - Sniffer



Sebagai tambahan informasi, kode hashing sendiri tidak bisa di-decode balik untuk menghasilkan string password. Tidak seperti ketika kita mengkodekan password misal huruf A menjadi 1, huruf B menjadi 2. Yang bisa dilakukan adalah mengecek hasil kode hashing yang kita generate apakah sama dengan hasil kode hashing yang ada, jika sama maka password kita benar. Dan tentu saja ini memakan waktu yang sangat lama. Pada aplikasi Cain and Abel fasilitas Cracking ini ada.

Cain and Abel - MySQL Hashes


Brute Force Attack - Jika password panjang bisa bertahun tahun lama-nya

Seteleh ketemu, kemudian saya mencoba crack menggunakan aplikasi Cain and Abel hanya tentu saja ini memakan waktu lama, akhirnya saya memutuskan untuk menggunakan teknik lain yaitu membongkar aplikasi POS-nya. Pertama saya cek aplikasi POS ini dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman apa, kemudian baru saya gunakan aplikasi decompiler untuk melihat isinya. Memang saya tidak akan mengecek keseluruhan program, tetapi hanya mencari string password dengan modal username yang sudah saya dapatkan lebih dahulu. Hal ini tentu saja untuk mempercepat pencarian, bisa saja anda mencari langsung dari hasil decompiler tersebut, hanya itu memakan waktu dan anda juga harus mempunyai pengetahuan yang cukup mengenai bahasa pemrograman tersebut.

Setelah aplikasi saya jalankan, saya menggunakan command tasklist untuk mengecek aplikasi POS ini dibuat dengan bahasa pemrogramana apa.Yaitu kita masuk pada command prompt, kemudian kita ketik tasklist / m, lalu kita cek aplikasi POS tersebut load modul apa saja.

tasklist / m - untuk mengecek file exe

Pada gambar di atas terlihat aplikasi POS tersebut menggunakan modul MSVBVM60.DLL, yang artinya aplikasi POS ini dibuat menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic versi 6.0. Kemudian berikutnya yang saya lakukan adalah membongkar file exe tersebut dengan VB Decompiler. Ada banyak aplikasi VB decompiler silakan anda mencari sendiri di internet dengan bantuan google tentu saja. Setelah muncul hasil decompiler, maka langkah saya berikutnya adalah mencari string username yang sebelumnya sudah saya temukan, dan tentu saja beberapa detik kemudian keajaiban itu muncul, string password nongkrong dengan manisnya dibawah string username!

VB Decompiler - P32Dasm

Dengan mendapatkan akses full ke database tentu saja ini membuat level anda menjadi setingkat dewa, artinya anda bisa membuat password superuser aplikasi untuk mendapatkan fitur penuh dari aplikasi tersebut.Teknik ini tidak akan saya bahas karena saya menghargai si pembuat software POS tersebut.

Semoga pengalaman saya di atas bisa menambah pengetahuan teman - teman. Dan semoga ilmu atau pengetahuan tersebut digunakan untuk hal yang baik. Beberapa item memang saya samarkan karena saya menghargai si pembuat software tersebut. Beberapa tips dari saya untuk kasus di atas adalah :

  1. Usahakan jangan membuat kode pemrograman yang menuliskan username dan password database pada file EXE, bisa ditaruh di file lain misal file .DLL, atau username dan password dalam kondisi dienkripsi. Menuliskan atau membuat kode yang berisi username dan password default database , akan gampang sekali dijebol oleh hacker kelas teri.
  2. Gunakan kode bahasa pemrograman dalam bentuk rumus  untuk mengenerate password sehingga tidak mudah dibaca kodenya meskipun di-decompiler.
  3. Bisa juga gunakan Anti Decompiler untuk mencegah teknik di atas.

Istilah hashing, crack password, MD5, RSA, Kriptografi dan sebagainya selalu mengingatkan saya pada dosen saya sewaktu kuliah S1 yang berasal dari Jerman yaitu Dr. Volker Müller. Sewaktu saya kuliah dia mengajar mata kuliah Keamanan Komputer. Meskipun nilai saya tidak terlalu bagus pada mata kuliah dia, tetapi pengajarannya selalu menarik bagi saya, meskipun dia orang Jerman tetapi bahasa Indonesianya sudah cukup  bagus  dan lancar. Kadang juga dia sering membuat joke, jika anda orang asing yang belajar bahasa Indonesia dan bisa membut joke dalam bahasa Indonesia, artinya level anda sudah mahir dalam bahasa indonesia. Juga dia menceritakan bagaimana dia seorang Linux Freak, cara menebak password sekumpulan data nomor, dan cerita dia menjebol keamanan salah satu  bank dan masih banyak lagi. Terima kasih Pak Volker Müller atas ilmunya.

Dr Volker Müller

Semoga bermanfaat!

Labels: , ,