Mr. Crack
Mr. Crack merupakan julukan yang ditujukan ke
BJ Habibie karena temuannya mengenai keretakan badan pesawat karena faktor kelelahan rangka pesawat. Teori yang dikembangkan oleh
BJ Habibie dinamakan
Crack Propagation, dari sinilah asal mula julukan Mr. Crack menempel padanya. Dan beliau meneliti sampai tingkat atom. Pada balapan tamiya khususnya kelas STB++, memperbolehkan pembalap menggunakan
chassis berbahan carbon.
Chassis Carbon ini, memang sulit pecah, tetapi pada tingkat pemakaian tertentu
chassis ini tidak sekuat ketika masih baru,
chassis menjadi
letoy atau lemas tidak kaku seperti pada awal. Kita tidak akan membahas tingkat keretakan pada
chassis carbon, tetapi hal inilah yang mungkin terjadi pada
chassis berbahan "arang" jika sekian lama dipakai. Meskipun tidak pecah atau patah, tetapi mungkin dalam tingkat mikroskopik chassis ini "retak". Ketika sudah seperti ini, anda tidak perlu menghitung dengan teori "
Crack Propagation", cukup membeli chassis carbon yang baru,
so simple isn't it?
|
retak pada chassis TZ - dekat lubang roller - biasanya menggunakan campuran lem Aron Alpha dan abu rokok untuk menambal |
Hal inilah yang dijadikan strategi oleh team team papan atas, yaitu memisahkan mobil untuk babak atas dan mobil untuk babak penyisihan. Karena mobil yang sudah "tidak fresh" karena terlalu banyak ikut race untuk babak penyisihan, kurang layak untuk bertanding di babak atas. Oleh karena itu mobil mobil "babak atas" yang masih "fresh" akan disimpan untuk ditandingkan pada babak atas sampai final. Jika anda tidak teliti dalam membalap, akan banyak
chassis yang retak setelah membalap atau setelah menabrak sesuatu. Oleh karena itu ketelitian diperlukan disini. Dulu saya sempat heran, ketika mobil saya sedang bagus bagus-nya kemudian tiba tiba jadi "bego", ternyata dicek oleh guru tamiya saya ternyata
chassis mobil saya depan retak pada bagian baut roller.
Bahan Body Tamiya
Body tamiya terbuat dari plastik dengan berbagai macam kualitas. Dalam balapan kadang kita harus memilih body dengan kualitas kurang bagus karena masalah desain bentuk body. Body favorit saya yaitu Beak Spider, termasuk kategori body tamiya dengan kualitas kurang bagus alias gampang pecah. Jika sudah seperti ini anda harus mempunyai stok body yang sama dengan jumlah cukup.
|
TRF Series |
Body kit
Cyclone Magnum TRF misalnya, juga setali tiga uang dengan Beak Spider alias bahan body-nya kurang bagus. Meskipun saya termasuk suka dengan desain seri TRF ( Tamiya Racing Factory ), yaitu minimalis dan banyak bolong bolong (
racing style banget ).
Body Kit yang masuk kategori bagus ( kuat ) , antara lain
Shirokumakko, bahanya tidak keras tapi liat, dijamin awet. Body Super Astute Pearl Special juga termasuk kuat, dan mempunyai bentuk body yang rendah dan simple, menjadikannya "sulit rusak" ketika mobil klontang.
|
Aero Avante dan Shadow Shark Yellow |
Body Aero Avante dan Body Shadow Shark mempunyai kualitas yang sama kuat. Untuk bahan body favorit adalah Shirokumakko, tidak keras tetapi lentur.
Mall Sekarat
Ini sebenarnya sebuah fenomena yang unik, dimana toko tamiya biasanya ada di sebuah mall yang "sekarat" atau boleh dibilang sepi, banyak tetapi tidak semua. Mungkin karena sekarang era belanja online sehingga banyak mall yang sepi. Contoh tempat legendaris Pondok Bambu Square Jakarta Timur, dulu Dolphin Tamiya di KTC Hypermart Kelapa Gading Jakarta Utara, ART Tamiya di Atrium Pondok Gede, Zero 8 di WTC Mangga Dua, RS Tamiya di MGK Kemayoran. Tetapi hal ini malah menjadi keuntungan tersendiri, karena lebih mudah membuat track yang luas di mall yang sepi dan tentu saja biaya sewa-nya mungkin cenderung lebih murah.
Suhu Track
|
Atrium One BelPark Fatmawati Jakarta Selatan |
Kasus ini benar benar terjadi, ketika itu lomba tamiya diadakan di One Belpark Mall, lomba di gelar di atrium mall yang "semi outdoor" sehingga ketika dari pagi sampai siang menjelang sore hawa-nya panas, yang berpengaruh terhadap suhu track. Sehingga ketika hari mulai malam, suhu mulai dingin, track menjadi lebih licin, hal ini berpengaruh terhapa settingan mobil, yang tadinya bisa melompati buaya menjadi mentok. Hampir semua pembalap "kehilangan settingan" di lomba ini. Tetapi dalam setiap balapan selalu ada pemenang, yaitu mobil dengan setting terbaik. Oleh karena itu jika mengikuti lomba yang agak
outdoor, anda bisa mempersiapkan settingan cadangan untuk malam hari.
gambar diambi dari
sini
Mentor
Jika anda seorang
newbie di balapan tamiya, usahakan mencari mentor sehingga anda bisa ikut "program akselerasi". Karena jika belajar sendiri akan makan waktu cukup lama dan tentu saja biaya yang tidak sedikit untuk
trial and error. Anda bisa saja membaca semua tulisan saya mengenai balapan tamiya, akan tetapi itu saja tidak cukup. Karena praktek dengan apa yang ditulis terkadang tidak sempurna dituangkan semua dalam bentuk tulisan. Oleh karena itu carilah mentor yang baik.
|
Mentor - Bruce Lee dan Yip Man |
gambar diambil dari
sini
Attitude
Saya sharing berbagai hal mengenai tamiya yang mungkin tidak pernah disharing oleh para pembalap lain karena mungkin sifat-nya "rahasia". Guru tamiya saya dan team-nya pernah menjuarai lomba tamiya tingkat nasional, yang artinya dia dan team-nya merupakan salah satu team terbaik di Indonesia. Jika dulu saya ikut lomba dan kebetulan di babak awal ( pencarian kupon) pada saat antri ternyata 1 race, dia terima mundur antrian berikutnya, mungkin tidak enak
guru melawan
murid sendiri, hehehe. Tetapi dari awal kenal sampai sekarang, dia orang yang rendah hati, sopan dan tidak pelit berbagi ilmu seperti kebanyakan pembalap tamiya lain, yang jika ditanya pelit ilmu. Dulu dia bercerita ada teman satu team-nya yang lebih hebat dari dia, hanya karena
attitude-nya kurang bagus akhirnya secara "alami" dia menghilang dari dunia balap tamiya. Padahal dulu pada masa jayanya dia dan teman-nya banyak menemukan settingan tamiya ( kelas STO ) untuk balap yang lebih maju dari jamannya ( sebelum kelas STB lahir ). Oleh karena itu
attitude juga penting agar anda bisa bertahan di komunitas balapan tamiya.
Scar
Semoga bermanfaat