The Power of Kepepet
Maraknya razia software bajakan yang kebanyakan mengarah ke software buatan Microsoft. Hal ini malah membuat orang - orang kita menjadi kreatif. Seperti yang belum lama ini saya lihat di sebuah toko swalayan yang lumayan besar dan terkenal di daerah semarang. Mereka menggunakan Fedora Linux untuk menjalankan aplikasi Point Of Sales mereka. Sedangkan aplikasi Point Of Sales mereka berbasis MS-DOS ( entah itu dibuat dengan Fox Pro for DOS atau Clipper saya kurang tahu). Karena kita tahu bahwa aplikasi MS-DOS tergolong cepat dan sederhana serta cenderung stabil. Dan tentu saja mereka menginstall MS-DOS emulator pada Fedora Linux mereka. Salah satu keuntungan menggunakan Linux adalah 'bebas virus' atau setidaknya jarang sekali virus bisa berjalan di atas Linux. Lalu stabilitas serta yang terakhir adalah free. Saya kurang tahu apakah MS-DOS masih harus menggunakan lisensi atau tidak, kayaknya om bill sudah terlalu kaya untuk men-charge lisensi MS-DOS. Salah satu contoh kreativitas yang perlu kita contoh. Kita tidak perlu membuat aplikasi canggih multi platform misal dengan JAVA atau REAL Basic untuk berjalan di atas Linux, tapi dengan sedikit trik sederhana solusi bisa didapat. Karena kepepet (terdesak) orang kita jadi kreatif, coba kalo punya banyak duwit tentu beli windows XP atau Windows 7.
gambar diambil dari sini
gambar diambil dari sini
0 Comments:
Post a Comment
<< Home