What database does Google Use? Yup, kira - kira pertanyaan itu banyak mengusik pikiran kita selama ini. Apakah
MySQL yang
free dan legendaris itu? Atau pakai
Microsoft SQL Server buatan Microsoft atau mungkin Oracle yang terkenal itu. Ya misalnya kalaupun pakai
MySQL pun, jangan berpikiran
MySQL yang free, tapi model
Enterprise series dan juga bukan tipe standart pabrik tapi tipe
'racing' tentu saja. Pertanyaan tersebut terkuak sudah ketika saya membaca artikel bahwa Google membuat
database engine sendiri yaitu
BigTable.
BigTable terinstall pada komputer yang terdistribusi dan dapat menangani data sampai dengan ukuran
petabyte atau sekitar 1024
terabyte. Database Server kelas berat ini dibuat sendiri oleh
team programmer Google, dan sayangnya database server ini hanya digunakan untuk internal Google saja. Jadi sia sia saja cari CD bajakannya di Glodok atau
download BigTable di internet. Untuk keterangan lebih lanjut bisa anda download
BigTable versi pdf di
link ini. Tapi ada obat kecewa untuk para
database server freak, versi
open source yang menyerupai BigTable-
like bisa di download di internet dengan nama
Hypertable. Proyek
open source ini yang setidaknya bisa mengobati rasa penasaran anda terhadap rahasia dapur pacu Google.
0 Comments:
Post a Comment
<< Home