PROVEN
Belum lama ini saya melihat acara di Discovery Channel mengenai 10 besar ( top ten ) tank tempur terbaik, dan pesawat tempur terbaik sepanjang masa. Hal ini sangat menarik bagi saya karena saya juga penggemar mesin - mesin perang dan ingin tahu juga best of the best-nya mesin perang seperti pesawat tempur dan tank. Semula saya menebak mesin perang terbaik adalah yang tercanggih yang ada sekarang, akan tetapi team dari Discovery Channel cukup obyektif dalam membuat rangking untuk kehandalan mesin - mesin perang tersebut. Yaitu pembuktian di medan perang, jam terbang, fear factor ( mungkin lebih dihubungkan dengan kharisma mesin perang tersebut).
Untuk best of the best tank adalah tank milik rusia t 34 terpilih sebagai tank terbaik sepanjang masa. Dugaan saya meleset karena saya menebak M1 Abrams milik USA menjadi nomor dua. Tentara yang menggunakan T 34 sangat Pede dengan kemampuannya dan juga kemampuan membunuhnya sangat besar, dan maintenance yang mudah ( pada jamanya ). M1 Abrams jauh lebih canggih dengan ketepatan menembak dipandu laser, akan tetapi maintenance yang sulit dan jam terbang jauh lebih banyak T 34.
Tank T34
Tank M1 Abrams
Untuk pesawat tempur terbaik sepanjang masa adalah Mustang milik USA, juga karena pembuktian di medan perang, sedangkan pesawat yang semula saya tebak menjadi yang terbaik yaitu YF-22 Raptor berada di urutan ke -10. Karena memang belum terbukti di medan perang yang sesungguhnya.
P51 Mustang
YF - 22 Raptor
Di sini kita bisa belajar, bagaimana sebuah aplikasi SIM yang terbaik bukanlah SIM yang tercanggih tetapi yang proven. Saya pribadi belum pernah melihat SIM yang terbaik, karena butuh waktu yang lama untuk menilai satu per satu. SIM yang proven minimal bisa bertahan dengan perubahan manajemen kurang lebih 10 tahun ( jarang sekali ) , 5 tahun saja sudah sangat bagus. Stabilitas, performa, dan dapat mengikuti perkembangan teknologi hardware dan software itu mungkin point - point yang perlu diperhatikan.
Selamat mencari teman teman...
Video tank T-34 Rusia
Labels: IMPLEMENTASI, SIMRS, STORY
2 Comments:
biasanya penilaian tsb dtg dr vendor atau pengguna ya..
Agar penilain tersebut objektif, sebaiknya datang dari team independend yang memang berkompeten, jika dari user atau vendor penilaian menjadi tidak objektif
Post a Comment
<< Home