Last Phone Standing
Pada jamannya hape Sony Ericsson seri T-610 merupakan salah satu hape seri paling wahid. Dengan harga hampir sekitar 3 jt rupiah. Dan pernah menjadi best phone of the year di masanya. Dengan fitur yang melimpah ( waktu itu ) di banding hape sejenis, menjadikan seri t-610 laris manis. Dengan model retro klasik dan membulat serta ada unsur komponen logam, menjadikan hape ini tidak lekang dimakan jaman. Fungsi standar sebuah hape, yaitu menerima dan membuat panggilan serta sms masih berfungsi dengan baik, bluetooth dan infra red juga masih mak nyuss. Kamera tentu saja sudah kalah dengan hape saat ini. Kalau kita lihat secara pembuatan, hape terdahulu lebih berkualitas daripada hape sekarang, dari segi bahan dan daya tahan komponen. Hape sekarang banyak menggunakan komponen plastik, dan dengan banyaknya seri yang dikeluarkan. Maka akan mempercepat 'masa hidup' hape tersebut. Hape klasik misal Nokia 8910, 8850 yang dibuat dengan casing dari titanium bagi saya masih merupakan hape terbaik dari segi kualitas pembuatan. Hape yang akan menjadi legenda adalah hape hape terdahulu dengan kualitas pembuatan yang solid, bukan hape yang dibuat untuk mengejar setoran. Hape yang simple dengan fungsinya, kuat sinyalnya, daya tahan yang luar biasa. Bravo hape klasik.
gambar diambil dari sini
gambar diambil dari sini
0 Comments:
Post a Comment
<< Home