The Way Of Life: Melampaui Jaman
Google

Saturday, April 12, 2008

Melampaui Jaman

Anda tentu ingat ponsel Nokia 7110, ponsel ini menjadi bintang di film The Matrix I. Ponsel dengan desain unik, dilengkapi dengan tombol NaviRoller Key. Pada jamannya tidak ada ponsel yang secara langsung head on dengan nokia seri 7110. Ponsel ini merupakan ponsel WAP pertama di dunia, sehingga bisa mengakses internet dengan sentuhan satu jempol menggunakan NaviRoller Key. Juga kemampuan menyimpan 1000 phone book yang pada jamannya ( 1999) sangat berlebihan untuk sebuah ponsel dengan memori internal. Meski tergolong ponsel yang berat, sampai sekarang pun ponsel ini masih unik karena belum ada model turunan lanjutan yang melegenda seperti nokia 7110. Ponsel ini hadir melampaui jaman, sehingga sampai sekarang pun masih berkelas, sehingga wajar jika ponsel ini menjadi bintang di film The Matrix I karena keunikannya.

Sebuah produk / aplikasi dapat dibuat untuk melampaui jamannya, untuk bisa bertahan ( baca: digunakan ) lebih lama. Atau produsen ingin memberikan kesan sebagai pemimpin pasar dengan mengeluarkan model yang di pasar saat ini belum ada pesaing. Sama seperti produk Newton dari Apple Corp. Produk ini merupakan cikal bakal PDA, akan tetapi pada saat produk ini keluar, belum banyak aplikasi yang mendukung serta pasar belum siap menerima atau belum terbiasa dengan PDA, serta bobot yang lumayan berat menjadikan produk ini tidak begitu sukses. Akhirnya malah Palm Pilot yang mendulang sukses dari bisnis PDA, karena muncul pada saat yang tepat dan desain yang lebih baik.

Produk yang melampaui jaman belum tentu sukses di pasaran dikarenakan konsumen yang belum siap. Untuk aplikasi SIMRS, saya kira bukan produk yang melampaui jaman, karena sekarang memang sudah jamannya Rumah Sakit pakai SIMRS. Yang menjadi pertanyaan adalah, Are You Ready?


Newton versus IPhone


* photos from : www.flickr.com


Labels: , ,

0 Comments:

Post a Comment

<< Home