The Way Of Life: Honeywell Air Cooler
Google

Tuesday, May 01, 2012

Honeywell Air Cooler


Belum lama ini ketika bertandang ke toko Ace Hardware, saya menemui sebuah alat yang bernama Air Cooler. Alat ini fungsinya hampir sama dengan Air Conditioner atau AC, tetapi menggunakan air sebagai media pendinginnya. Salah satunya adalah merk Honeywell, sebenarnya ada banyak model, tetapi model yang lumayan paten merk Honeywell. Salah satu kelebihan alat ini adalah hemat listrik tidak seperti AC, air coller hanya membutuhkan listrik sekitar 120 Watt, dan itu tergantung besar ukuran air cooler.
 Karena pada dasarnya air cooler hanya sebuah kipas angin yang melewatkan udara panas kemudian didinginkan dengan air, maka angin yang dikeluarkan akan terasa dingin dan sejuk. Hal ini sangat berguna di saat musim panas seperti sekarang. Selain praktis juga hemat listrik. Wadah untuk air bisa diisi sampai 14 liter dan bisa bertahan sampai dengan 10 jam pemakaian setelah itu harus diisi kembali. Sebenarnya teknologi air cooler sudah ditemukan sejak lama, konsep ini diterapkan di daerah dengan suhu panas. 


Konsep tersebut yaitu Wind Catcher, yaitu membuat sebuah menara yang tinggi untuk menangkap angin / udara , kemudian mengalirkan udara panas tersebut melalui kanal air bawah tanah untuk menurunkan suhu, kemudian udara yang sudah dingin tersebut dialirkan ke ruangan di dalam rumah. Selain praktis, juga tanpa menggunakan listrik. Konsep tersebut yang kemudian diadopsi menjadi air cooler seperti sekarang banyak beredar. Dengan air cooler ini , kita bisa menghemat banyak energi listik, selain harganya lebih murah dari AC, juga instalasinya mudah. Solusi air cooler ini semoga bisa menjadi solusi yang baik bagi kita untuk menghadapi suhu bumi yang semakin panas akhir - akhir ini.


gambar diambil dari sini 

related links :

Honey Well Air Cooler CL15AC Review

Labels: ,

2 Comments:

Anonymous D said...

Trims infonya bro, saya sedang mencari air cooler yang lebih ramah lingkungan dibanding AC.

10:29 PM  
Blogger boed said...

Sama2, senang bisa membantu

9:00 AM  

Post a Comment

<< Home