The Way Of Life: Cara Membedakan Label Tom & Jerry Asli dan “Palsu” ( KW )
Google

Monday, September 13, 2021

Cara Membedakan Label Tom & Jerry Asli dan “Palsu” ( KW )

 

Label Tom & Jerry Ori

Label Tom & Jerry KW

Label Tom & Jerry merupakan salah satu label yang cukup terkenal di tanah air. Kemarin, sebelum tulisan ini dibuat saya membeli Label merk Tom & Jerry no. 103 di salah satu toko fotocopy dalam perjalanan pulang menuju ke rumah. Karena memang saya sedang riset untuk membuat program cetak barcode yang nanti akan saya buat di tulisan yang berbeda.

Setelah saya membeli Label Tom & Jerry No. 103 sebanyak 4 pcs ( 1 pcs isi 10 lembar, 1 lembar isi 12 label). Lalu saya bandingkan dengan Label Tom & Jerry yang saya beli sebelumnya ternyata ada beberapa perbedaan. Mungkin lebih baik saya menyebutkan KW, bukan palsu karena jika saya teliti label KW tersebut secara kualitas tidak banyak berbeda jauh, malah ada 1 point plus yaitu ukuran lebar sama dengan ukuran kertas A4. 

Dan saya juga kesulitan mencari info mengenai Label KW ini karena jarang sekali diulas di Internet, bahkan di website resmi produsen Label Tom & Jerry sendiri tidak ada klarifikasi mengenai hal ini. Apakah produk ini memang asli tetapi stok lama, saya juga kurang tahu. Paling tidak tulisan ini bisa memperkaya wawasan kita semua.

Perbedaan – perbedaan Label Tom & Jerry ORI dan KW antara lain.

1. Pada Kemasan Label Tom & Jerry Asli terdapat stiker hologram, sedangkan Label Tom & Jerry KW tidak ada.

Tom & Jerry Asli ada Stiker Hologram

Tom & Jerry KW tidak ada stiker Hologram

2. Nomor Seri ( misal : 103 ) Label Tom & Jerry Asli mengkilap, sedangkan Label KW hanya cetak warna hitam biasa.

Nomor Seri Label TJ Ori Mengkilap

Nomor Seri Label TJ KW stiker biasa

3. Pada Kemasan Label Tom & Jerry Asli terdapat tulisan “T & J” yang memenuhi gambar striping warna biru dan merah. Sedangkan Label Tom & Jerry KW hanya striping polos warna biru dan Merah.

Kemasan Plastik TJ Ori

Kemasan Plastik TJ KW

4. Pada lembaran kuning Label Tom & Jerry Asli terdapat logo emboss “ Tom & Jerry”. Sedangkan pada Label Tom & Jerry KW hanya ada logo emboss “ TJ” berukuran kecil yang nyaris tidak kelihatan.


Tulisan "T&J" Emboss tidak jelas di Label KW


Ada Tulisan Emboss "Tom & Jerry" yang jelas di Label ORI

5. Ukuran lebar Label Tom & Jerry Asli lebih pendek daripada Label Tom & Jerry KW. Label Tom & Jerry KW ukuran lebarnya sama persis dengan lebar kertas A4. Ini menurut saya malah jadi point plus Label Tom & Jerry KW.

Lebar kertas lapisan kuning Label TJ KW lebih lebar daripada Label TJ Ori

6. Untuk kualitas Label saya belum bisa mengambil kesimpulan lebih dalam, karena secara fisik bedanya hanya dari warna saja selebihnya sama. Dan tentu saja lebar margin label antara kanan dan kiri berbeda karena ukuran lembaran kuning berbeda. Ini yang akan mempengaruhi setting ukuran pencetakan label. Sedangkan untuk ukuran Label antara yang Ori dan KW sama persis.

Perbedaan jarak Margin kanan dan kiri, Label TJ KW lebih lebar dibanding Label TJ Ori

Semoga bermanfaat.

Related Links :


Labels: , ,

0 Comments:

Post a Comment

<< Home