The Way Of Life: Accident Web Service
Google

Monday, June 14, 2010

Accident Web Service

Accident Web Service TMC Polda Metro Jaya

Pada awal tahun ini, TMC Polda Metro Jaya meluncurkan program pelayanan terpadu penanganan kecelakaan lalu lintas di Jakarta. Program ini juga didukung oleh Dinas Kesehatan DKI Jakarta, PT Jasa Raharja, Kick Andy Foundation yang akan membagikan kaki palsu bagi korban kecelakaan yang kehilangan kakinya.Dan Program ini juga didukung oleh lima rumah sakit rujukan yaitu antara lain RS Fatmawati (Jakarta Selatan), RS Sumber Waras (Jakarta Barat) RS UKI (Jakarta Timur), RS Koja (Jakarta Utara) dan RS Islam. Diharapkan kelima rumah sakit ini dapat mengirimkan data pasien yang mengalamai kecelakaan lalu lintas secara online dan real time ke server di POLDA yang nantinya akan diteruskan datanya ke server PT Jasa Raharja. Dengan cara seperti ini maka dapat dijamin kesamaan data dari rumah sakit, Polda, dan PT Jasa Raharja sebagai penjamin. Team IT dari TMC Polda Metro Jaya menyediakan sebuah portal web service untuk menerima data dari tiap rumah sakit rujukan. Yang artinya setiap rumah sakit rujukan yang sudah mempunyai SIMRS terintegrasi dapat memodifikasi aplikasinya untuk dapat mengirimkan data melalui internet yang akan diterima oleh server POLDA melalui web service yang tersedia. Bagi SIMRS rumah sakit yang berbasis web based bisa dengan mudah memodifikasinya, tetapi untuk SIMRS yang berbasis desktop juga tidak kalah mudah yaitu dengan menggunakan fitur SOAP pada Windows untuk mengakses web service yang ada pada server POLDA. SOAP pada Windows XP secara default masih versi 1.x, jika aplikasi anda akan dipasang di Windows Server 2003 anda minimal harus menggunakan SOAP versi 3.0 , yang bisa anda unduh disini. Tidak jarang beberapa rumah sakit masih kesulitan untuk memodifikasi aplikasi SIMRSnya untuk mengirimkan data secara real time, semoga tulisan ini dapat membantu rumah sakit rujukan lain yang belum bisa mengirimkan data. Karena dengan pengiriman data secara real time ini, proses klaim ke PT Jasa Raharja menjadi semakin mudah.


Labels: , ,

0 Comments:

Post a Comment

<< Home